Universitas Gadjah Mada Membuka Jurusan Diploma Apa Saja?

Universitas Gadjah Mada Yogyakarta adalah perguruan tinggi negeri favorit berkualitas di Indonesia yang banyak diincar oleh calon mahasiswa. Oleh karenanya, persaingan masuk ke UGM sangat ketat. Bukan hanya non vokasi, Sekolah Vokasi UGM telah membuka jenjang diploma dengan berbagai program studi yang telah terakreditasi. Jika akreditasi sudah A, mutu pendidikannya pun akan bagus. Lalu, universitas Gadjah Mada membuka jurusan diploma apa saja? Simak informasi lengkapnya berikut ini.

UGM Membuka Jurusan Diploma Apa Saja?

Kualitas UGM sebagai sebuah institusi pendidikan memang tidak perlu diragukan lagi. Hal inilah yang membuat banyak orang bertanya mengenai daftar jurusan diploma yang ada di UGM. Lalu, UGM membuka jurusan diploma apa saja?

1. Akuntansi
UGM membuka Akuntansi yang bertujuan mencetak sarjana terapan di bidangnya berkemampuan pada akuntansi sektor publik, manajemen sektor publik, audit internal sektor publik, analisis laporan keuangan sektor publik, audit eksternal sektor publik, konsultasi sektor publik dan analisis pendapatan daerah. Prospek karir dari para lulusannya ialah, pemerintah pusat, pemerintah daerah, BPK RI & BPKP, Kantor Akuntan Publik & kantor konsultan publik lainnya, Organisasi nirlaba (lokal/nasional/internasional).

2. Ekonomi Terapan
UGM membuka jurusan diploma apa saja? Salah satu jurusan diploma terbaik yang ada di UGM adalah ekonomi terapan. Jurusan ini berkonsentrasi pada ekonomi pembangunan daerah dan perbankan yang mempelajari tentang kemampuan menghitung indikator pembangunan daerah, mengelola informasi keuangan daerah, praktek operasional bank, menyusun keuangan laporan bank dan sebagainya. Prospek karir bagi lulusannya sangat luas yakni, di sektor swasta yang meliputi berbagai perusahaan dan organisasi nirlaba atau di berbagai instansi pemerintah BUMD dan BUMN.

3. Kearsipan
Jurusan ini mempelajari bidang kearsipan dan melahirkan ahli madya profesional di bidang kearsipan. Prospek Kerja lulusannya ialah, posisi arsiparis di berbagai lembaga tinggi dan Kementerian misalnya Sekretariat Negara, Kejaksaan Agung, Kementerian ESDM, Kementerian Kehutanan, Kementerian Kelautan dan Perikanan, Arsip Nasional Republik Indonesia dan sebagainya.

4. Kesehatan Hewan
Kesehatan hewan berfokus untuk mempelajari keterampilan sebagai ahli madya kesehatan hewan secara profesional dengan berbagai jenis kelebihan di dunia kesehatan hewan. Prospek karir yang dapat dijalankan dari lulusan jurusan ini adalah dinas kesehatan kerja peternakan/ kelautan/ perikanan/ kehutanan, karantina hewan rumah sakit/ klinik kesehatan hewan, pengawas pelayanan kesehatan hewan dan sebagainya.

5. Manajemen
UGM membuka jurusan diploma apa saja? Salah satunya adalah manajemen. Jurusan manajemen berfokus pada konsentrasi pemasaran dan konsentrasi keuangan yang mempelajari tentang ilmu manajemen secara mendetail dan berorientasi pada praktek. Prospek karir dari jurusan ini sangat luas yakni, di sektor swasta yang meliputi berbagai perusahaan dan organisasi nirlaba atau di berbagai instansi pemerintah BUMD dan BUMN.

6. Pengelolaan Hutan
Pengelolaan hutan menyediakan sarjana terapan di bidang kehutanan yang mempunyai keahlian perencanaan dan pengelolaan hutan di tingkat tapak, etika dan moral, kemampuan rehabilitasi hutan dan lahan, manajemen hutan, kemampuan pengelolaan hasil hutan, keterampilan survei, inventarisasi, pemetaan, komunikasi dan pemberdayaan masyarakat, kepemimpinan dan manajerial, problem solving, serta penyuluhan kehutanan. Prospek kerja lulusannya yaitu, teknisi bina hutan dan rehabilitasi lahan, teknisi perencanaan kehutanan, pengendalian ekosistem hutan, polisi hutan, wiraswasta/pengusaha, LSM dan konsultan di bidang kehutanan.

7. Penginderaan Jauh dan Sistem Informasi Geografi
UGM membuka jurusan diploma apa saja? Berbeda dengan sekolah vokasi lain, UGM juga membuka jurusan ilmu penginderaan jauh tentang analisis pemakaian citra satelit dan foto udara yang sedang populer. Begitu pula ilmu sistem informasi geografi terkait analisis peta dan data spasial juga tidak kalah populer. Prospek karir lulusannya sangat luas yakni, pada sektor pemerintah maupun swasta, konsultan perencanaan dan sistem informasi spasial yakni di bidang perkebunan dan pertambangan.

8. Teknik Mesin
Terdapat teknik mesin yang berkonsentrasi pada teknik alat berat dan teknik manufaktur dan otomasi. Program studi ini bertujuan untuk mencetak lulusan berbekal pengetahuan dasar teknik kuat sehingga mampu merancang, membuat, menggunakan dan mengelola mesin sistem sistem yang berhubungan dengan permesinan. Prospek karir jurusannya ialah industri manufaktur, otomotif, alat berat, pertambangan minyak bumi, BUMN, PLN, pertamina, developer, kontraktor, perusahaan kereta api atau penerbangan, dunia pendidikan, wirausaha dan sebagainya.

Sekian, ulasan informasi mengenai UGM membuka jurusan diploma apa saja? Ingin tau lebih jauh soal jurusan vokasi UGM atau berbagai macam pendidikan vokasi lainnya? Cek terus informasi terkini dari CekAja.com ya.

Posting Komentar

3 Komentar

  1. Wah lengkap banget nih. Makasih informasinya, Pak Guru.

    BalasHapus
  2. Usually I never comment on blogs but your article is so convincing that I never stop myself to say something about it. You’re doing a great job Man,Keep it up.

    BalasHapus
  3. This is a great idea to share your blogs with us because your Article helps us to learn so many things through your blogs. Thank you so much admin for uploading such amazing content with us your blog is really helpful for me. wish you all the best for upcoming comments.

    BalasHapus